[Berita Acara]: Workshop Pengolahan Tim PPK Ormawa Himadiksi Unsoed 2023

Cilacap, (18/9) - Tim PPK Ormawa Himpunan Pendidikan Bahasa Indonesia telah melaksanakan Workshop Pengolahan, salah satu program kerja Tim PPK Ormawa. Workshop Pengolahan Buah Aiwon bertujuan untuk memberi pengajaran mengenai pengolahan buah aiwon menjadi tepung yang dapat digunakan sebagai bahan baku campuran olahan makanan. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring di Konservasi Mangrove Jagapati dan diikuti oleh Tim PPK Ormawa Himadiksi serta Kader PKK.

Workshop Pengolahan Buah Aiwon dibuka oleh Finna Anggi Lestari selaku pewara disambung dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama diberikan oleh Rahma Nurfitri selaku ketua Tim PPK Ormawa Himadiksi, dilanjutkan sambutan dari Bapak Agung selaku perwakilan Kelurahan Kutawaru.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Rafika Siwi Pandhadha dan sesi tanya jawab. Selesai sesi tanya jawab, kegiatan memasuki praktik pengolahan tepung aiwonPada sesi ini, peserta workshop ikut berpartisipasi dalam tahapan pembuatan tepung, seperti: merebus buah aiwon, menguliti, mengiris, serta menggiling buah aiwon yang sudah dijemur menjadi tepung aiwon yang siap digunakan sebagai bahan baku pengolahan makanan. Sesi ini juga dikolaborasi dengan game. Workshop Pengolahan Buah Aiwon ditutup dengan penutupan dan sesi dokumentasi.

Lampiran:










Komentar

Postingan populer dari blog ini

BIOGRAFI AHMAD TOHARI

[Kanal Informasi]: Lomba Pesta Hardiknas 2024

[Pengumuman] : Magang Himadiksi 2023