Dies Natalis ke-5 Himadiksi dan Pelepasan Wisudawan PBSI


           
Purwokerto-(30/12) Sebagai wujud peringatan berdirinya Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Himadiksi) mengadakan sebuah acara bertajuk “Dies Natalis ke-5 Himadiksi ” dengan tema “Memori Berkasih”. Acara ini bertujuan untuk mengenang dan mengingat akan perjuangan 4 tahun yang lalu, serta menjadikan suatu proses menuju lebih baik dalam berkarya.
Acara pembukaan Dies Natalis Ke-5 Himadiksi dilaksanakan di lapangan futsal Champions Purwokerto pada tanggal 16 November 2019. Acara dibuka oleh pembawa acara dan dilanjutkan peresmian pembukaan oleh  ketua panitia Tiara Syahbella, dilanjutkan perlombaan futsal putra dan putri antar angkatan mahasiswa PBSI dari angkatan 2015—2019. Acara berjalan lancar dan semangat pantang menyerah dari pemaian setiap angkatannya.
Acara berikutnya yaitu perlombaan tradisional, diikuti oleh setiap angkatan mahasiswa PBSI yang terdiri dari gobak sodor dan volly air. Lomba tersebut dilaksanakan di lapangan Voli FIB Unsoed pada tanggal 23 November 2019.
Kemudian acara yang ditunggu-tunggu yaitu puncak Dies Natalis Ke-5 Himadiksi , acara tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 November 2019. Turut mengundang setiap angkatan PBSI Unsoed, HIMA dan UKM FIB Unsoed, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Unsoed, dan Himadiksatria UMP. Pada acara puncak dies natalis sekaligus dilaksanakan serangkaian lomba yaitu vocal group, pembawa acara, dan pembuatan tumpeng oleh setiap angkatannya. Tidak lupa, pada akhir acara puncak ini akan diumumkan pemenang lomba secara keseluruhan.
            Setelah acara puncak selesai, kemudian dilanjutkan dengan pelepasan calon wisudawan periode Desember dari PBSI Angkatan 2015 yang akan diwisuda sejumlah 13 orang. Pada acara tersebut yang pertama yaitu pemanggilan nama calon wisudawan, lalu penyerahan kenang-kenangan, dilanjutkan pesan dan kesan yang pertama disampaikan oleh Ibu Idah Hamidah selaku wakil dekan 3 bidang kemahasiswaan dan alumni, kemudian pesan kesan dari Hasto Kuncoro Adi selaku perwakilan dari calon wisudawan, dan yang terakhir pesan dan kesan dari Novia Sulaimah selaku ketua Himadiksi.
Lomba-lomba yang diadakan dalam acara ini tidak dimenangkan oleh satu angkatan saja. PBSI angkatan 2016 memenangkan lomba kontes foto dan vocal group. PBSI angkatan 2017 memenangkan beberapa lomba yaitu  pertandingan futsal putra dan putri, gobak sodor, dan lomba menghias tumpeng. PBSI angkatan 2018 memenangkan beberapa lomba diantaranya lomba pembawa acara, voli air, dan cipta puisi.         
Acara puncak menjadi begitu istimewa karena diwarnai dengan kemeriahan, kebersamaan, antusias, dan para peserta yang hadir tidak hanya mahasiswa dari jurusan PBSI saja, sehingga menimbulkan kesan baik yang tidak mudah untuk kita lupakan. 
  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BIOGRAFI AHMAD TOHARI

[Kanal Informasi]: Lomba Pesta Hardiknas 2024

[Pengumuman]: Panitia Agregasi 2024